Selasa, 18 Mei 2010

Tulisan


10 Tips Terbaik Wawancara Kerja

Banyak hal yang sangat menentukan bagi pemburu lowongan kerja dapat menemukan suatu pekerjaan yang diharapkan. Dari sekian banyak hal dan banyak faktor tersebut, sudah tidak dipungkiri lagi bahwa sesi dalam wawancara atau bahasa ngetrendnya juga dikenal dengan isitilah interview sangat menentukan keberhasilan seseorang untuk merebut dan mendapatkan lowongan kerja yang tersedia.

Baik berikut ini adalah 10 tips terbaik yang harus kita cermati jika kita menginginkan sesi Tanya jawab, sharing, dan perbincangan dari suatu sesi wawancara dapat berjalan dengan baik dan sesuai yang kita harapkan:

  1. Hal pertama yang amat sangat penting harus dilakukan adalah mendapatkan konfirmasi yang jelas tentang dimana dan waktu sesi wawancara akan dilakukan minimal sebaiknya sehari sebelum wawancara kerja dilaksanakan. Hal ini bertujuan agar kita tidak tergopoh-gopoh sesaat sebelum sesi wawancara dilakukan, karena kita bisa memperkirakan kapan waktu berangkat dari tempat tinggal dengan tepat sehingga tidak terlambat.
  2. Memilih pakaian yang kita rasa paling tepat sesuai tema perusahaan tempat kita akan melakukan wawancara. Biasanya sih sering direkomendasikan untuk memakai dan mengenakan pakaian formal terbaik yang kita miliki. Namun tidak harus juga memakai pakaian formal karena jenis pakaian sangat tergantung dari lowongan tempat kerja yang kita incar. Jangan lupa juga untuk menyakinkan diri kita memiliki kualitas pribadi yang tinggi dengan memperlihatkan sikap-sikap sederhana yang positif seperti misalnya berjabat tangan dengan erat penuh optimis, melakukan tatapan mata dengan penuh percaya diri, dan tidak ada salahnya sesekali senyum.
  3. Kemudian sangat disarankan untuk melakukan pencarian informasi hal-hal apa saja yang dibutuhkan ketika melakukan wawancara, seperti misalnya bagaimana model interview yang akan dilakukan (panel interview atau one on one interview), informasi sekilas tentang perusahaan tempat yang menyediakan lowongan yang kita incar, analisis apakah perlu membawa contoh pekerjaan yang pernah kita lakukan sebelumnya, jika dalam interview ada tes atau ujian maka sebaiknya tidak ada salahnya mengetahui prosedur bentuknya dengan baik, dan masih banyak lagi informasi penting lainnya yang sebaiknya kita ketahui sehingga kita benar-banar telah siap untuk melakukan wawancara.
  4. Coba diskusikan dengan teman yang kita percayai tentang resume, CV, surat lamaran, atau berkas file lainnya yang kita kirim ke calon perusahaan yang menginterview! Hal ini bertujuan untuk menganalisa perkiraan pertanyaan yang mungkin akan diajukan oleh pewawancara kerja, dimana biasanya sebagian besar pertanyaan tersebut berasal dari data diri kita yang telah diterima oleh perusahaan. Dengan melakukan hal ini maka kita dapat mengantisapasi dalam menjawab pertanyaan yang diajukan lebih baik lagi.
  5. Memiliki argument dan pendirian yang jelas tentang diri kita yang dapat kita berikan kepada perusahaan. Terkadang pelamar sering demam panggung atau grogi ketika wawancara, sehingga tidak dapat mengungkapkan argument pribadi dengan baik. Pihak pewawanca dalam seharinya mungkin dapat menginterview ratusan pelamar, oleh karena itu kita harus tegaskan pendirian yang dimiliki dengan tegas dan menarik.
  6. Persiapakan diri untuk dapat memiliki kemampuan berbicara dengan baik, namun biasanya kemampuan berbicara dengan baik ini sangat susah dimiliki dalam waktu instant. Oleh karena itu sebaiknya sejak dini untuk melatih kemampuan ini seperti misalnya lebih banyak bersosialisasi dengan orang dan rajin menelaah atau membaca informasi baru (seperti membaca koran, mengikuti seminar, dll). Kemampuan berkomunikasi dengan baik sangat diperlukan terutama untuk mengantisipasi ternyata pertanyaan yang diajukan lebih memakan waktu yang diperkirakan sehingga dalam kasus ini kemampuan berkomunikasi kita akan benar-benar akan diuji!
  7. Melakukan latihan sendiri dalam menyampaikan materi yang akan hendak kita sampaikan. Hal ini diperlukan karena terkadang dalam suatu wawancara, pelamar terkadang diminta untuk melakukan presentasi tentang dirinya sendiri. Lakukan presentasi dengan baik dimana sebaiknya jelas, sederhana dan tegas. Jangan menyampaikan presentasi terlalu lama atau sebaliknya terlalu singkat.
  8. Dalam akhir sesi wawancara, biasanya kita diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan. Dalam hal ini sebaiknya kita mempersiapakan pertanyaan sebelum sesi wawancara dilakukan. Persiapakan pertanyaan dengan baik dan tepatm, jangan keluar ke pertanyaan yang tidak jelas. Ajukan pertanyaan misalnya tentang program latihan yang kita dapatkan terkait dengan posisi pekerjaan yang ditawarkan, peluang kesempatan berkarir di perusahaan tersebut, dll.
  9. Tidak ada salahnya untuk membawa catatan kecil, hal ini berguna untuk mencatat hal-hal yang penting. Jangan malu-malu untuk melakukan hal ini, selain kita akan terlihat professional, catatan ini juga akan berguna sebagai panduan pembelajaran untuk pengalaman menghadapi interview lagi kedepannya jika kita ditolak oleh perusahaan yang kita incar sekarang.
  10. Setelah melakukan wawancara, sebaiknya segera melakukan follow up dengan baik (tapi ingat jangan berlebihan yang dapat memperlihatkan kita jobless). Jangan lupa memberikan pandangan mata dan tersenyum dengan baik dan percaya diri, menunjukkan kita tampak professional, sesaat meninggalkan ruang wawancara. Kirim surat ke pewawancara, bahwa kita serius berminat akan lowongan kerja tersebut maksimal 1×24 jam setelah wawancara.

http://go-kerja.com/10-tips-terbaik-wawancara-kerja/

Tulisan

Tips Agar Tampil Percaya Diri

Oleh: AsianBrain.com Content Team

Banyak ahli yang mengatakan bahwa percaya diri adalah modal yang sangat penting untuk meraih kesuksesan. Ini juga yang akan menjadi pembeda antara pemenang dan pecundang.

Percaya diri merupakan sikap positif seseorang yang mampu mengembangkan penilaian positif, baik terhadap diri sendiri maupun terhadap lingkungan dan situasi yang dihadapinya. Bukan berarti ia adalah mampu dalam segala hal.

Ia tetaplah manusia dengan segala keterbatasannya, namun pada saat yang sama ia merasa memiliki kompetensi, yakin, mampu dan percaya bahwa dia bisa melakukannya. Hal ini semata-mata didukung oleh pengalaman, potensi aktual, prestasi serta harapan yang realistis terhadap diri sendiri.

Ingat, setiap orang itu berbeda, dengan keistimewaannya masing-masing. Kesadaran akan hal ini akan membantu Anda untuk mengungkap keistimewaan yang Anda miliki. Hal ini akan mendorong Anda untuk bangkit dan bergerak dengan percaya diri, merumuskan cita-cita hidup dan mendukung tercapainya cita-cita tersebut.

Berhentilah menjadi orang minder, yang seringkali cepat menyerah, tersiksa atas kesuksesan orang lain, kehilangan percaya diri, sensitif, hingga tidak memiliki selera humor sama sekali. J

ika Anda masih merasa kurang dalam beberapa sisi, jangan memposisikan diri dalam posisi bertahan dan lari dari kenyataan. Ini semua bukanlah solusi. Anda akan tetap saja seperti ini, tanpa ada kemajuan yang berarti.

Nah, jika Anda ingin menumbuhkan rasa percaya diri yang proporsional, maka mulailah dari dalam diri Anda sendiri. Hanya Anda sendirilah yang bisa mengubah diri Anda, bukan orang lain. Saran saya, cobalah mengikuti beberapa langkah berikut :

Jujur Menilai Diri Sendiri

Ingatlah riwayat keberhasilan, potensi diri, maupun keahlian yang menjadi kelebihan diri Anda. Temukan dan kembangkan potensi yang masih terpendam. Tanyakan pada orang-orang terdekat atau mendatangi psikiater untuk menggali potensi diri

Tetapkan tujuan yang realistis

Dengan demikian, Anda akan mudah dalam mencapainya. Percaya diri dalam melangkah, bertindak dan memutuskan segalanya, sekaligus memperkecil resiko yang tidak ditimbulkan.

Beri penghargaan sekecil apapun

Jangan pernah meremehkan kemajuan yang Anda peroleh sekecil apapun Apalagi justu terus mengingat kesalahan yang telah Anda lakukan, yang hanya membuat Anda merasa tidak berguna.

Ikuti saran positif dan tolak saran negatif

Tidak selamanya saran orang lain harus Anda ikuti. Tidak setiap orang memberikan support dan bersikap positif. Jangan sampai hal itu melunturkan rasa percaya diri Anda.

Positif thinking

Cobalah untuk senantiasa berpikir logis dan rasional, terhadap diri Anda, orang lain, lingkungan dan setiap situasi yang Anda hadapi. Camkan bahwa tidak ada manusia yang sempurna dan sangat rentan untuk melakukan kesalahan.

Gunakan self-affirmation

Jika Anda masing sering menyatakan, "Saya tidak bisa," maka ubahlah menjadi, "Saya pasti bisa!". Ini penting untuk terus mengasah percaya diri Anda.

Berani mengambil resiko

Cobalah untuk berusaha dan berbuat secara nyata. Tanamkan pada diri Anda: No Risk, No Gain.

Berani menerima tanggung jawab

Tanggung jawab mampu mendorong Anda untuk melakukan yang terbaik. Anda akan terbiasa menyelesaikan tugas besar yang dibebankan dengan ringan.

Mencari Lingkungan yang kondusif

Perbanyaklah bergaul dengan orang-orang yang memiliki percaya diri tinggi. Sebab, kePDan pun bisa menular.

Banyak bersyukur dan berdo'a

Perbanyaklah rasa syukur dan berdo'a atas segala hal yang Anda jalani dalam hidup. Nikmati hidup Anda, dan lihatlah hal-hal baik yang telah Anda dapatkan.

http://www.anneahira.com/motivasi/percaya-diri.htm

Tulisan


Air Putih, Tak Hanya Segar

Air Putih, Tak Hanya Segar Air dalam tubuh diantaranya berfungsi menjaga kesegaran, membantu pencernaan dan mengeluarkan racun. Namun, tahukah Anda, ternyata banyak manfaat yang direguk dari air putih, selain nikmatnya kesegaran.

Banyak orang yang tidak mengetahui khasiat air selain untuk menghilangkan dahaga saja. Air dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit dengan cara yang mudah dan murah, disebut terapi air.

Seperti dikutip dari buku karangan Chaiton Leo, Terapi Air Untuk Kesehatan dan Kecantikan, dikatakan, terapi air adalah metode perawatan dan penyembuhan dengan menggunakan air agar mendapatkan efek-efek terapis. Air secara khusus memiliki kualitas-kualitas yang unik dan kualitas ini dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan mekanisme tubuh kita.

Bagi Anda yang bingung menurunkan berat badan, daripada sulit dan pusing menemukan obat penurun berat badan kenapa tidak memakai cara muda dan murah yakni minum minimal 2 liter air per hari.


Air membantu proses metabolisme dalam tubuh dengan mengubah makanan menjadi energi. Air berperan sebagai bahan bakar untuk mendorong reaksi kimia metabolisme. Jika Anda tidak minum cukup air, Anda tidak akan dapat membakar kalori dengan baik.

Ada beberapa akibat jika suplai air kurang dari 2 liter per hari seperti; proses penurun berat badan berjalan lambat. Hal ini karena sekitar 2,5 liter air habis oleh fungsi tubuh sehari-hari seperti berkeringat. Sehingga jika anda menjalani program diet dan berat badan masih saja tidak turun, mungkin hal ini disebabkan anda tidak minum cukup air.

Juga terganggunya proses pencernaan. Air penting bagi proses pencernaan. Pencernaan yang tergangu adalah jika anda tidak bisa menyerap manfaat dari makanan sebaliknya tubuh akan mengirimkan sinyal yang menandakan minta tambahan makanan yang mengandung mineral yang tubuh rasa kurang.

Anda terasa "pura-pura" lapar. Ketika dehidrasi, tubuh akan mengirim sinyal dengan merespon pada makanan. Dengan minum air, bukan hanya dapat mengekang dari rasa lapar tapi juga membuat anda terasa kenyang.

Anda tidak dapat mendapat manfaat dari olahraga. Metabolisme meningkat dengan olahraga dan airlah yang berperan memaksimalkan metabolisme tersebut karena itu minum banyak air sebelum, selama dan sesudah olahraga.

The British Dietetic Association menyarankan orang dewasa minum 2,5 liter air setiap hari termasuk jus buahan-buahan, teh dan kopi. Jumlah ini disarankan untuk menjaga kebutuhan cairan sehari-hari. Jika anda tengah menjalani program diet, tambah sebanyak 750ml.

Agar terbiasa minum air dalam jumlah yang disarankan, siasati dengan menyiapkan air di meja kerja alih biskuit dan snack. Jika minum air terasa kembung, minumlah saat anda haus, ketika bangun pagi, ketika makan, selama olahraga, bawalah air kemasan kemanapun anda pergi. Agar air terasa lebih enak cobalah membeli air kendi dengan filter atau menambahkanrasa seperti lemon, apel atau timun pada air. Sebenarnya cara kerja air dalam tubuh ialah bila Anda menempelkan sesuatu yang panas atau hangat pada jaringan-jaringan kulit, maka otot-otot akan relaks dan pembuluh-pembuluh darah akan terbuka lebih lebar.

Penggunaan aplikasi air dingin dalam waktu singkat (kurang dari satu menit) akan mengakibatkan kontraksi pembuluh-pembuluh darah lokal. Aplikasi air dingin dan air panas secara bergantian menghasilkan pertukaran sirkuler dan meningkatkan aliran drainase serta suplai oksigen ke jaringan-jaringan, seperti jaringan otot, kulit atau organ-organ tubuh.

Terapi air sesungguhnya merupakan pendekatan "low-tech"- ia mengandalkan diri pada respon-respon tubuh. Bagian-bagian tubuh tertentu bila mendapat rangsangan air panas atau dingin akan memberikan efek-efek refleks pada sirkulasi daerah-daerah yang lebih jauh.

Kulit kaki dan tangan secara refleksif berhubungan dengan sirkulasi ke kepala, dada dan daerah-daerah pelvis. Kulit tulang dada bagian bawah secara refleksif berhubungan dengan ginjal Kulit wajah secara refleksif berhubungan dengan darah kepala Kulit pada pangkal daerah leher secara refleksif berhubungan dengan membran-membran mukus hidung.

Kulit daerah-daerah spinal (tulang punggung) yang berhubungan dengan organ-organ internal disuplai oleh syaraf-syaraf dari tingkat spinal. Kulit paha, punggung bawah dan pantat secara refleksif berhubungan dengan organ-organ genito-uriner.

Kulit paha dalam bawah berhubungan dengan prostat dan uterus Beberapa penyakit baik fisik maupun mental yang dapat disembuhkan dengan terapi air adalah: kecemasan, artritis, sakit punggung, sengatan dan gigitan binatang, pernapasan, selulit, depresi, detoksinasi, jantung, insomnia dan sederet penyakit lainnya. (niz/berbagai sumber)

Sumber: indomedia.com/banjarmasin post - Jum'at 240920

Tulisan

NYERI HAID


Bagi sebagian wanita, adakalanya menstruasi (haid) bak momok yang kehadirannya membuat rasa cemas manakala timbul rasa nyeri tak terperi ketika menstruasi tiba. Kondisi ini dikenal sebagai Nyeri Haid atau Dysmenorrhea (dysmenorrhoea, dismenore), yakni nyeri haid yang memaksa wanita untuk istirahat atau berakibat pada menurunnya kinerja dan berkurangnya aktifitas sehari-hari ( bahkan, kadang bisa membuat nglimpruk tak berdaya ).

Angka kejadian (prevalensi) Nyeri Haid berkisar 45-95% (USA, Nopember 2006) di kalangan wanita usia produktif. Walaupun pada umumnya tidak berbahaya, namun acapkali dirasa mengganggu bagi wanita yang mengalaminya. Derajat nyeri dan kadar gangguan tentu tidak sama untuk setiap wanita. Ada yang masih bisa bekerja (sesekali sambil meringis), adapula yang tak kuasa beraktifitas saking nyerinya. *halah, hee..

Berdasarkan jenisnya, dysmenorrhea terdiri dari:

1. Dysmenorrhea Primer, ( disebut juga dismenore idiopatik, esensial, intrinsik) adalah nyeri haid tanpa kelainan organ reproduksi (tanpa kelainan ginekologik).
2. Dysmenorrhea Sekunder, (disebut juga sebagai dismenore ekstrinsik, acquired) adalah nyeri haid yang terjadi karena kelainan ginekologik, misalnya: endometriosis (sebagian besar), fibroids, adenomyosis, dll *…gak usah dihapalkan :P …*

Selanjutnya, kita hanya akan bahas Dysmenorrhea primer.

Seperti disebutkan di atas, dysmenorrhea primer adalah nyeri haid tanpa kelainan organ reproduksi. Pada kenyataannya, tidak mudah membedakan dengan dysmenorrhea sekunder kecuali melalui pemeriksaan dan follow up secara seksama.

Kendati Nyeri Haid dikatakan cukup sering dialami oleh wanita, terutama pada usia produktif, namun amat disayangkan bahwa penulis belum menemukan angka kejadian dysmenorrhea di Indonesia (biasalah, rekam medik kita masih sangat lemah).

CIRI-CIRI DYSMENORRHEA PRIMER:

* Terjadi beberapa waktu atau 6-12 bulan sejak haid pertama (menarche)
* Rasa nyeri timbul sebelum haid, atau di awal haid. Berlangsung beberapa jam, namun adakalanya beberapa hari.
* Datangnya nyeri: hilang-timbul, menusuk-nusuk. Pada umumnya di perut bagian bawah, kadang menyebar ke sekitarnya (pinggang, paha depan)
* Adakalanya disertai mual, muntah, sakit kepala, diare. (sssttt, kadang ngamukan juga lho)

FAKTOR PENYEBAB

Penyebab pasti dysmenorrhea primer hingga kini belum diketahui secara pasti (idiopatik), namun beberapa faktor ditengarai sebagai pemicu terjadinya Nyeri Haid, diantaranya:

Faktor psikis. Para gadis dan emak-emak yang emosinya gak stabil ( gampang cemas, ngamukan, murang-muring *maaf* ), lebih mudah mengalami nyeri haid. Bukan berarti yang mengalami Nyeri Haid lantas didakwa emosian lho.

Faktor endokrin. Timbulnya nyeri haid diduga karena kontraksi rahim (uterus) yang berlebihan.

Faktor prostaglandin. Teori ini menyatakan bahwa nyeri haid timbul karena peningkatan produksi prostaglandin (oleh dinding rahim) saat menstruasi. Anggapan ini mendasari pengobatan dengan antiprostaglandin untuk meredakan nyeri haid.

Selain teori-teori di atas, masih ada beberapa teori lain yang diduga sebagai faktor prnyebab timbulnya dysmenorrhea primer (faktor hormonal, faktor alergi, dll).

FAKTOR RESIKO

Beberapa faktor di bawah ini dianggap sebagai faktor resiko timbulnya Nyeri Haid, yakni:

* Haid pertama (menarche) di usia dini (kurang dari 12 tahun)
* Wanita yang belum pernah melahirkan anak hidup (nullipara)
* Darah haid berjumlah banyak (deras banget), atau masa menstruasi yang panjang.
* Smoking.
* Adanya riwayat nyeri haid pada keluarga.
* Obesitas alias ndut banget.

PENGOBATAN

Para wanita yang terbiasa mengalami nyeri haid pada umumnya sudah mengetahui tindakan awal ketika nyeri haid datang. Bahkan tak jarang mampu mengobati dirinya sendiri berdasarkan pengalaman selama berobat ke dokter. Hal terpenting yang perlu diingat adalah pemahaman bahwa dysmenorrhea primer tidak berbahaya.

Obat-obat yang lazim digunakan untuk meredakan nyeri haid, diantaranya:

Pereda Nyeri (analgesik) golongan Non Steroid Anti Inflamasi (NSAI), misalnya: parasetamol atau asetamonofen (Sumagesic, Panadol, dll), asam mefenamat (Ponstelax, Nichostan, dll), ibuprofen (Ribunal, Ostarin, dll), metamizol atau metampiron (Pyronal, Novalgin, dll), dan obat-obat pereda nyeri lainnya. Adakalanya digunakan kombinasi pereda nyeri dengan coffeine.

Obat Hormonal. Pengobatan dengan obat hormonal ditujukan untuk menekan ovulasi dan penggunaannya hanya atas saran dokter.

Selain itu, jika nyeri dirasa sangat mengganggu, sebaiknya istirahat dan dapat juga menggunakan kompres (hangat) untuk mengurangi nyeri.

Adapun tindakan medis yang bersifat khusus merupakan pilihan terakhir berdasarkan hasil pemeriksaan oleh dokter spesialis kandungan (DSOG).

Akhirnya, konsultasi kepada dokter adalah tindakan bijaksana dalam upaya meredakan Nyeri Haid.

Kepada para wanita, silahkan berbagi

Semoga bermanfaat.

http://forum.dudung.net/index.php?topic=14042.0

Tulisan

Anemia / Kurang darah

Anemia (dalam bahasa Yunani: Tanpa darah) adalah keadaan dimana jumlah sel darah merah atau jumlah hemoglobin (protein pembawa oksigen) dalam sel darah merah berada dibawah normal.

Sel darah merah mengandung hemoglobin, yang memungkinkan mereka mengangkut oksigen dari paru-paru dan mengantarkannya ke seluruh bagian tubuh. Anemia menyebabkan berkurangnya jumlah sel darah merah atau jumlah hemoglobin dalam sel darah merah, sehingga darah tidak dapat mengangkut oksigen dalam jumlah sesuai yang diperlukan tubuh.

Penyebab umum dari anemia:

1. Perdarahan hebat Akut (mendadak): Kecelakaan; Pembedahan; Persalinan; Pecah pembuluh darah.

2. Perdarahan hebat Kronik (menahun): Perdarahan hidung ; Wasir (hemoroid); Ulkus peptikum; Kanker atau polip di saluran pencernaan; Tumor ginjal atau kandung kemih; Perdarahan menstruasi yang sangat banyak

3. Berkurangnya pembentukan sel darah merah: Kekurangan zat besi; Kekurangan vitamin B12; Kekurangan asam folat; Kekurangan vitamin C; Penyakit kronik.

4. Meningkatnya penghancuran sel darah merah: Pembesaran limpa; Kerusakan mekanik pada sel darah merah; Reaksi autoimun terhadap sel darah merah; Hemoglobinuria nokturnal paroksismal; Sferositosis herediter; Elliptositosis herediter; Kekurangan G6PD; Penyakit sel sabit; Penyakit hemoglobin C; Penyakit hemoglobin S-C; Penyakit hemoglobin E; Thalasemia

Saran penggunaan propolis diamond (PD)

Minum Propolis Diamond mulai dari 5 tetes 3 kali sehari, dicampur dengan sari kurma. Adapun untuk meminum sari kurma disarankan minum 4 kali sehari.

Anjuran Tambahan

Di usahakan mengkonsumsi, apel, asparagus, pisang, sayuran hijau, katuk, okra, dan buah-buahan yang banyak mengandung vitamin C. diusahakan juga untuk mengkonsumsi kacang almond, biji jambu mete, coklat, kelapa dan kacang-kacangan.

Pantangan

Tinggalkan konsumsi, alcohol, kopi, permen, es krim, produk dari susu, dan soft drink, jangan mengkonsumsi suplemen yang mengandung kalsium, dan vitamin E.

Resep alternatif (Bapak S Chander)

1. Kacang mete 10 biji disiram dengan air mendidih sekilas, lalu diblender dengan air ½ gelas diminum sehari sekali selama 10 hari

2. Konsumsi sayur-sayuran yang berwarna hijau gelap

Resep alternatif

Bahan: Madu 3 sendok makan, bubuk kayu manis ½ sendok teh, dan air 1 gelas.

Cara membuat : Campurkan madu dengan bubuk kayu manis, lalu masukkan ke dalam air hangat dan diaduk sampai merata.

Cara memakai: Ramuan ini diminum setiap pagi dan sore hari ketika vitalitas mulai menurun.

Sumber : Rokhim www.propolisdiamond.com

;;